Blado , Sabtu ( 22 /5/2021 ) TBM Jendela Hati PKBM Hati Mulya yang berada di Desa Cokro Kecamatan Blado Kabupaten Batang hadir untung menjawab tantangan masyarakat dan warga belajar yang saat ini masih minim dengan ketrampilan hidup. kehadiran TBM tentinya tidak hanya sebatas menyediakan bacaan saja bagi pengunjungnya tetapi mampu memberikan sumber informasi yang dibutuhkan oleh warga belajar dan masyarakat. Selain siumber informasi yang dibutuhkan oleh warga belajar dan masyarakat tentunya mampu memberikan dampak yang positif bagi warga belajar dan masyarakat. Untuk menjawab tantangan warga belajar dan masyarakat kini TBM Jendela Hati mamou mewujudkan tantangan tersebut dengan berbagai program yang sudah berjalan sesui keinginan warga belajar dan masyrakat tentunya dengan melihat peluang yang ada agar nantinya program tersebut dapat berjalan dengan baik dan berkesinambungan bahkan bisa memberikan dampak yang positif bagi warga belajar dan masyarakat. Sesuai perkataan ketua TBM bapak Eri Miyarto, S.Pd. bahwa kehadiran TBM harus memiliki dampak yang positif yang bermanfaat dan mampu menghasilkan suatu karya atau prodak yang bisa bermanfaat atau mempunyai harga jual dan daya Tarik sediri,sehingga kehadiran TBM tidak hanya memajang buku saja tetapi lebih kepada pemberian informasi dan ketrampilan yang mampu mewujudkan SDM yang bermutu. Adapun program yang digagas oleh TBM jendela Hati adalah,Program menjahit, pelatihan las, pelatihan menyablon, pelatihan hantaran pernikahan, pelatihan komputer, pelatihan jurnalistik,pelatihan membaca dan menulis puisi, pelatihan ternak kambing dan sebagainya yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh warga belajar dan masyarakat untuk mewujudkan SDM yang Bermutu dan mamapu bersaing di Dunia Global. Sehingga nantinya bisa menjadi bekal dikemudian hari saat terjun di masyarakat. Salam literasi. (er)
Previous Post
JANGAN PERNAH BOSAN UNTUK MENULIS